kalau kain merah
sudah kami bentangkan
itu pertanda darah kami sudah bergejolak
karena amarah dalam dada
karena sebuah penindasan
kalau bintang merah sudah ditangan
itu pertanda kami bangkit
dan melakukan perlawanan
apa yang membuat dirimu ketakutan
ketakutan hanyalah bayang-bayang yang sangat menakutkan
memang keberanian harus dilatih kawan
kalau tidak kita akan selalu ditindas
penindasan itu akan selalu datang
penindasan demi penindasan
kalau kita tidak berani melawan bayang-bayang
matilah kita
dalam sebuah proses kehidupan
-winarso-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar