Minggu, 04 Maret 2012

Lagu Perjuangan Mahasiswa

TOTALITAS PERJUANGAN :
Kepada para mahasiswa
Yang merindukan kejayaan
Kepada rakyat yang kebingungan
Di persimpangan jalan

Kepada pewaris peradaban
Yang telah menggoreskan
Sebuah catatan kebanggaan
Di lembar sejarah manusia

Wahai kalian yang rindu kemenangan
Wahai kalian yang turun ke jalan
Demi mempersembahkan jiwa dan raga
Untuk negeri tercinta

DARAH JUANG :
Di sini negeri kami
Tempat padi terhampar
Samuderanya kaya raya
Tanah kami subur, Tuhan

Di negeri permai ini
Berjuta rakyat bersimbah luka
Anak kurus tak sekolah
Pemuda desa tak kerja

Mereka dirampas haknya
Tergusur dan lapar
Bunda relakan darah juang kami
Untuk membebaskan rakyat

Mereka dirampas haknya
Tergusur dan lapar
Bunda relakan darah juang kami
Padamu kami berjanji
Padamu kami berjanji

BURUH TANI :
Buruh tani mahasiswa rakyat miskin kota
Bersatu padu rebut demokrasi
Gegap gempita dalam satu suara
Demi tugas suci yang mulia

Hari-hari esok adalah milik kita
Terciptanya masyarakat sejahtera
Terbentuknya tatanan masyarakat
Indonesia baru tanpa orba

Marilah kawan mari kita kabarkan
Di tangan kami tergenggam arah bangsa
marilah kawan mari kita nyanyikan
Sebuah lagu tentang pembebasan

Di bawah kuasa tirani
Kususuri garis jalan ini
Berjuta kali turun aksi
Bagiku satu langkah pasti


BERDERAP DAN MELAJU :
Berderap dan melaju
Menuju Indonesia baru
Singsingkan lengan baju
Singkirkan semua musuh-musuh
Rakyat pasti menang melawan penindasan
Rakyat kita pasti akan menang
Rakyat pasti menang rebut kedaulatan
Rakyat kita pasti akan menang

HITAM PUTIH :
Katakan hitam
Adalah hitam
Katakan Putih
Adalah putih
Tuk kebenaran dan keadilan
Menjunjung totalitas perjuangan

Seluruh rakyat dan mahasiswa
Bersatu padu bergerak bersama
Berbekal moral intelektual
Selamtkan Indonesia tercinta

MILITAN :
Marilah kawan semua
Kerabat atau saudara
Yang masih peduli rakyat semua
Janganlah mau dijajah
Janganlah mau ditindas
Kini saatnya bangkit melawan

Karena kita telah dirampas
Karena kita telah ditindas
Oleh rezim yang haus kekuasaan
Bukan saatnya berdiam
Bukan saatnya terlena
Kini saatnya bangkit melawan

Jangan biarkan kita semakin terhisap saja
Mari bersama bersatu kita turun ke jalan
Mahasiswa buruh tani dan kaum miskin kota semua
Jangan takut jangan ragu lepaskan suara tuntutanmu

SATUKANLAH :
satukanlah dirimu semua.
seluruh rakyat senasib serasa
susah senang dirasa sama
bangun bangunlah segera

satukanlah derai jemarimu
kepalkanlah dan jadikan tinju
para luka jadikan palu
tubuhku lawan tak perlu beradu

jangan mau dijajah
jangan mau ditindas
jiwa dan pikiran kita

hari terus berganti
haruskah kalah lagi
sang penindas harus pergi
tuk hari esok yang lebih baik

pasti menang
harus menang
rakyat berjuang
pasti menang
harus menang
rakyat merdeka

TIDUR JANGAN :
Marilah kawan yok bangkit bersama.
Rebut hakmu yang dirampas.
Jangan biarkan mereka menjarah.
Keringat petani di desa.

Hei kau yang terlelap bangunlah segera.
Singsingkan lengan bajumu.
jangan biarkan mereka menghisap.
Keringat buruh di pabrik kota.

Tak mungkin berubah begitu saja.
Tanpa kita mau berusaha.
tak ada perjuangan yang sia-sia.
Yakinlah penindas pasti binasa.

Tidak ada komentar:

:) :( ;) :D ;;-) :-/ :x :P :-* =(( :-O X( :7 B-) :-S #:-S 7:) :(( :)) :| /:) =)) O:-) :-B =; :-c :)] ~X( :-h :-t 8-7 I-) 8-| L-) :-a :-$ [-( :O) 8-} 2:-P (:| =P~ :-? #-o =D7 :-SS @-) :^o :-w 7:P 2):) X_X :!! \m/ :-q :-bd ^#(^ :ar!

Posting Komentar